Langsung ke konten

Lebih dari 165.000 Rak Lektur Beroda

Lebih dari 165.000 Rak Lektur Beroda

Saksi-Saksi Yehuwa, yang dikenal karena menginjil dari rumah ke rumah, sekarang terlihat juga berdiri di samping rak lektur beroda di tempat umum.

Cara tersebut banyak dipakai belakangan ini. Pada November 2011, beberapa Saksi Yehuwa di New York City mulai menyampaikan berita Alkitab dengan meja lektur dan rak beroda. Ini sangat berhasil sehingga cara yang sama juga digunakan di kota-kota lain.

Sejak Maret 2015, ada 165.390 rak beroda yang dikirimkan ke sidang jemaat Saksi Yehuwa di seluruh dunia. Ribuan stan, meja, dan kios untuk lektur juga telah dikirim.

Menginjil dari rumah ke rumah tetap menjadi cara utama Saksi Yehuwa untuk menyampaikan berita Alkitab. Tapi, ada banyak hasil bagus juga yang didapatkan dengan rak lektur beroda. Perhatikan beberapa contoh.

Di Peru, pria bernama Raul mendekati Saksi Yehuwa di salah satu rak lektur dan berkata, ”Akhirnya ketemu juga. Saya sudah cari Saksi Yehuwa selama tiga tahun! Waktu saya lihat rak lektur ini, saya berterima kasih kepada Allah.”

Meskipun daerah tempat tinggalnya sering dikunjungi Saksi Yehuwa, Raul tidak pernah ada di rumah sepanjang hari atau pada akhir pekan. Dia mengatakan bahwa dia pernah belajar Alkitab dengan Saksi Yehuwa, dan dia ingin belajar lagi. Akhirnya, pelajaran Alkitab pun dimulai.

Sepasang suami istri muda berhenti di sebuah rak lektur di Bulgaria. Mereka mengambil buku Rahasia Kebahagiaan Keluarga. Minggu berikutnya, mereka kembali dan mengambil dua buku lagi, yaitu Buku Cerita Alkitab dan Belajarlah dari sang Guru Agung. Saksi Yehuwa yang menjaga rak lektur itu menanyakan berapa jumlah anak mereka. Mereka menjawab, ”Kami belum punya anak. Nanti kalau kami punya anak, kami mau ajar mereka tentang Allah. Buku seperti ini yang kami butuhkan.”

Seorang pria berseragam militer mendekati Saksi Yehuwa yang sedang menjaga rak lektur di Ukraina. Dia berkata, ”Beri tahu saya kapan Armagedon akan datang.” Pria itu terlibat dalam konflik yang baru-baru ini terjadi di Ukraina. Hal-hal yang terjadi di dunia ini membuat dia yakin bahwa Armagedon akan segera datang. Dan, dia bertanya-tanya mengapa Allah belum bertindak juga. Saksi Yehuwa tersebut menjelaskan dari Alkitab bahwa Allah punya alasan yang baik mengapa Dia sampai sekarang belum bertindak, dan Dia akan segera membinasakan semua orang jahat. Pria itu mengambil majalah Menara Pengawal dan Sadarlah! serta buku Apakah Ada Pencipta yang Mempedulikan Anda?

Di Makedonia, seorang anak muda memberi tahu Saksi Yehuwa yang sedang menjaga rak lektur bahwa dia pernah mendapat majalah mereka. Dan sekarang, dia ingin mendapatkan buku Apa yang Sebenarnya Alkitab Ajarkan? Dia mengatakan bahwa dia akan langsung ke perpustakaan umum untuk mulai membacanya.

Sekitar dua jam kemudian, anak muda itu kembali setelah membaca 79 halaman pertama. ”Buku ini mengubah hidup!” katanya. ”Ternyata yang saya percayai selama ini salah. Semua yang dijelaskan buku ini masuk akal. Pandangan saya tentang kehidupan benar-benar berubah!”